Pages

Minggu, 26 Januari 2014

Militan Islam di Pakistan Tembak Mati 3 Petugas Polio dan 6 Polisi yang sedang mengawal

 Taliban berpendapat bahwa vaksinasi merupakan upaya mata-mata yang terselubung dan berpendapat vaksin polio bisa menyebabkan kemandulan.

Sekelompok pria bersenjata di Karachi, Pakistan, menembak mati tiga petugas kesehatan yang
membantu vaksinasi polio anak-anak.
Sejumlah laporan menyebutkan penyerang melepas tembakan ke arah petugas kesehatan saat melakukan program vaksinasi pemerintah dengan mendatangi rumah-rumah penduduk.
Kelompok militan Taliban menentang program vaksinasi dan sudah beberapa kali membunuh petugas kesehatanyang terlibat.
Disamping itu, setidaknya tujuh orang tewas setelah sebuah serangan bom menyerang mobil polisi yang menjaga tim vaksinasi polio di wilayah bergolak barat daya Pakistan, Rabu (22/1/2014).

Serangan bom di Sir Dheri, sekitar 30 kilometer sebelah utara kota Peshawar itu, terjadi hanya berselang sehari setelah orang bersenjata menembak mati tiga orang sukarelawan polio.

Polisi mengatakan, bom yang menghancurkan kendaraan polisi itu diduga seberat lima kilogram dan diledakkan dari jarak jauh.
"Tujuh orang tewas terdiri dari enam polisi dan seorang anak-anak dalam insiden serangan bom di Sir Dheri," kata Shafi Ullah, seorang perwira senior kepolisian Pakistan.
Seorang perwira polisi lainnya, Sayed Khan, mengatakan, mobil itu tengah mengangkut para polisi tersebut ke sebuah pusat kesehatan tempat pelaksanaan vaksinasi polio.
Serangan terbaru ini terjadi hanya beberapa hari setelah organisasi kesehatan dunia, WHO, mengeluarkan peringatan bahwa kota Peshawar, di barat laut Pakistan, merupakan salah satu 'pusat virus polio' yang terbesar di dunia.
Pakistan merupakan satu dari tiga negara yang masih menghadapi wabah polio, bersama Afghanistan dan Nigeria.
Namun upaya vaksinasi massal terganggu oleh serangan kekerasan dari kelompok Taliban dalam beberapa tahun belakangan.
Taliban berpendapat bahwa vaksinasi merupakan upaya mata-mata yang terselubung dan berpendapat vaksin polio bisa menyebabkan kemandulan.

 sumber :


by order post